IBX5828C990AE55E Akhir Yang Kejam Serial TV Game Of Thrones ( TAMAT) - Yoechua Blog : Kebenaran Hanya Ada Satu
  • About Us
  • Advertise
  • Career
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Sitemap
  • Admin - Senin, 20 Mei 2019
    Advertisement

    Yoechua Blog - Fans berat game of throne tentu saja tidak akan ketinggalan dengan akhir kisah dari serial tv ini. Sejak mengudara pertama kali pada tahun 2011 dan akhirnya telah sampai pada season terakhir, yaitu season 8 yang pada akhirnya akan membuat beberapa fans meneteskan air mata.

    Cerita game of throne sendiri menjadi polemik ketika memasuki alur cerita the bells, bahkan muncul petisi untuk melakukan reboot akan cerita itu karena karakter yang diperankan oleh emilia clarke tersebut sangat berbeda dari sifat Daenerys di season-season sebelumnya yang lebih memilih belas kasih dari pada pembantaian. 

    Pada alur cerita the bells, Daenerys pun kalap dan menjadi Mad Queen yang meluluh lantahkan king's landing padahal king landing telah menyerah, namun pembantaian tak bisa dihindarkan. Daenerys selama 7 season sebelumnya yang kita kenal sebagai protagonis bersama jon snow, namun seketika hanya dalam 1 episode, ia menjadi antagonis utama, Mad Queen. Hal itulah yang membuat banyak fans tidak terima akan alur cerita terssebut. Daenerys pun menjadi queen of sevens kingdom. Apa yang terjadi selanjutnya terjawab pada hari ini, episode terakhir dari game of throne, episode puncak.

    SPOILER ALERT

    Pada tulisan ini saya tidak akan memberikan ulasan secara lengkap, namun ada beberapa poin yang akan saya bahas .

    1. Tyrion Dihukum Mati
    Setelah melihat apa yang di lakukan daenerys, Tyrionpun memutuskan untuk membuat gelar tangan kanan ratu yang ia sandang, terlebih ia melepaskan jamie lannister sebagai tawanan yang semakin membuat daenerys kecewa dan mengecapnya sebagai pengkhianat dan memutuskan hukuman mati kepada Tyrion Lannister. Apakah Tyrion Lannister mati?

    2. Daenerys Targaryen Mati
    Mad Queen is Dead. Ya, dan yang membunuhnya adalah Jon Snow alias Aegon Targaryen. Jon memutuskan untuk menemui dany dan dany berharap jon akan selalu ada bersama dengannya untuk bersama-sama memimpin kerajaan. " I love you, Your'e My Queen, Always..." dan pedang pun menghujam jantung sang ratu. 

    Tentu saja jon melakukannya terpaksa, karena ia tak ingin Daenerys semakin menggila dengan kekuasaannya yang ia miliki saat ini. Jon menangisi kepergian Daenerys

    3. Drogon Pergi 
    Naga Terakhir yang di miliki daenerys pun seakan bersedih atas kematian ibunya. Ia membawa jasad Daenerys pergi meninggalkan King's Landing.

    4. Jon Di tangkap
    Jon snow ditangkap atas pembunuhan yang ia lakukan terhadap ratu mereka, dan para unsullied yang di pimpin oleh grey worm, menginginkan kematian jon snow. 

    5. Raja Baru
    Raja baru dipilih untuk membangun ulang king's landing atas 6 kerajaan wasteros, mengapa hanya 6, karena Winterfell memutuskan untuk berdiri sendiri dan mandiri. Siapakah Raja beru tersebut? 

    6. Bronn Jadi Lord
    Masih ingat dengan pengawal Tyrion Lannister? ya Bronn. Setelah disuguhi cerita yang kelam dan kejam dan penuh air mata, hadirnya bronn sebagai Lord of Highgarden dan Lord Paramount of the Reach jadi hiburan tersendiri, terlebih dia menjadi master of coins pada pemerintahan raja yang baru.

    Untuk cerita selengkapnya saya sarankan untuk menontonya secara langsung agar kalian bisa merasakan bagaimana kejam dan menyedihkan akhir dari game of throne.

    Akhir cerita yang tidak terduga. Sebagai fans setia game of throne dari tahun 2011 tentu saja, akhir ini sangat tidak terduga sama sekali, tentu saja saya pribadi menginginkan ending yang bahagia untuk Jon snow dan daenerys, namun ternyata bagi saja itu adalah akhir yang kejam dan menyedihkan.

     (yoechua.com)

    Advertisement

    Bagikan Ya !!!

    Sebelumnya
    Posting Lama
    Selanjutnya
    Posting Lebih Baru
    Komentar (0)
    Komentar

    Tidak ada komentar:

    Jangan Lewatkan