IBX5828C990AE55E Jangan Kaget, Inilah kata Terpopuler di Pencarian Google Tahun 2015 - Yoechua Blog : Kebenaran Hanya Ada Satu
  • About Us
  • Advertise
  • Career
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Sitemap
  • Admin - Selasa, 05 Januari 2016
    Advertisement

    Yoechua Blog - Memang tahun 2015 telah berlalu, namun masih banyak bekas dan kenangan yang masih terasa di tahun 2015. Walau tahun 2016 telah tiba , namun banyak sejumlah kejadian-kejadian yang masih ada berbekas dalam ingatan kita.

    Begitu juga dengan internet, Google yang merupakan raksasa pencarian di dunia adalah situs terbesar yang di gunakan oleh sebagian besar orang indonesia untuk mencari sesuatu dan uniknya sepanjang tahun 2015 silam google membeberkan 10 kata yang sering dicari di google dan tentunya anda akan tidak percaya bahwa kata yang sering dicari adalah kata yang tidak lazim dicari. Apa itu? mari kita bahas satu-persatu.

    Berikut adalah 10 besar pencarian di google Indonesia sepanjang tahun 2015 ;

    #10. Apa itu Teleportasi?
    apa itu teleportasi nangkring di posisi ke 10 sebagai pencarian terbanyak. Jika anda pernah melihat film jumper, itulah teleportasi yaitu pengalihan materi dari suatu titik ke titik lainnya secara instan.

    #9. Apa itu MEA?
    saya sendiri adalah orang yang pernah mencari kata ini. MEA atau Masyarakat Ekonomi ASEAN adalah sebuah pola mengintergrasikan ekonomi ASEAN dengan cara membentuk sebuah sistem perdagangan bebas. Dan MEA sendiri  akhir-akhir ini memang sedang booming terlebih tahun 2016 ini.

    #8. Apa itu Awan Cumulonimbus?
    Awan Cumulonimbus menjadi booming ketika pascatragedi Airasia Qz8501. Awan Cumulonimbus adalah sebuah awan vertikal menjulang yang sangat tinggi dan juga padat serta terlibat dalam badai dan cuaca dingin lainnya. Awan ini terbentuk karena hasil dari ketidakstabilan atmosfer.

    #7. Apa itu Pericope?
    Saya sebelumnya kurang mengetahui tentang periscope namun ternyata periscope merupakan aplikasi android dan juga iOS dimana di gunakan untuk menyiarkan sebuah kejadian secara livestreaming. Jadi dengan aplikasi ini anda seperti menjadi seorang reporter instans.

    #6. Apa itu Rohingya?
    Pencarian ini menjadi booming setelah tragedi kemanusiaan yang terjadi di Rohingya dimana terjadi pembantaian besar-besaran kala itu yang mungkin anda telah tahu sendiri trgaedi ini, karena kala itu pemberitaan di media massa di indonesia begitu sering.

    #5. Apa itu Meningitis?
    masih ingat alm. Olga syahputra yang meninggal karena penyakit Meningitis yang di deritanya. hal itu menyebabkan orang indonesiapun bertanya-tanya penyakit apakah meningitis karena memang kebanyakan orang baru mendengar tentang penyakit ini. Meningitis adalah radang pada membran pelindung yang menyelubungi otak manusia dan juga sumsum tulang belakang.

    #4. Apa itu Quipper School?
    pernah mendengan Quipper School ? mungkin anda jarang mendengar apa itu Quipper School namun jika anda mengikutiperkembangan dunia online dan internet anda mungkin mengetahui hal ini . Quipper School adalah sebuah platform online untuk siswa dan guru yang dapat di gunakan secara gratis jadi sangat cocok untuk belajar dan mengajar online bagi siswa dan guru.

    #3. Apa itu How-Old.net?
    Semua pasti pernah memainkan permainan ini bukan? Yah, aplikasi ini menajdi booming karena aplikasi ini dapat menembak umur dari gambar yang kita upload di aplikasi web tersebut.

    #2. Apa itu Begal?
    Hingga saat ini kata kunci ini masih populer karena hingga saat ini juga kasus begal masih marak terjadi. Namun saja masih ada yang tidak mengerti arti dari apa itu begal. Menurut kamus besar bahasa indonesia. Begal adalah penyamun, sedangkan pembegalan merupakan proses, cara, perbuatan membegal; perampasan di jalan; penyamunan: - sering terjadi sehingga penduduk di daerah itu tidak berani memakai perhiasan kalau bepergian.

    #1. Apa itu Baper?
    Mungkin banyak yang bingung apa itu baper, termasuk saya kala itu sehingga muncul pertanyaan apa itu baper dan tentu saja saya adalah salah satu dari jutaan orang indonesia yang mencari kata apa itu baper. Baper adalah bawa perasaan/ terbawa perasaan. Menonton film sedih lalu menangis di katakan baper, dapat perhatian dari teman di kira suka dikatakan baper dan sebagainya. Uniknya Apa itu baper adalah kata yang sering di cari orang indonesia sepanjang tahun 2015.

    Bagiamana dengan tahun 2016, kita tunggu saja kata kunci apa yang paling sering di cari 1 tahun mendatang.
     (yoechua.com)

    Advertisement

    Bagikan Ya !!!

    Sebelumnya
    Posting Lama
    Selanjutnya
    Posting Lebih Baru
    Komentar (0)
    Komentar

    Tidak ada komentar:

    Jangan Lewatkan