Advertisement
Yoechua Blog - Sebagai calon mahasiswa ada baiknya kita menggali lebih dalam tentang jurusan apa yang akan kita ambil saat kuliah nanti. Mengapa? Agar anda tidak kaget dan tidak merasa salah jurusan jika menemukan masalah yang cukup pelik saat berkuliah. Nah, artikel ini akan membahas kelebihan dari jurusan ekonomi dan bisnis yang selalu menjadi favorit calon mahasiswa.
Fakultas Ekonomi bukan hanya mengajarkan bekal pengetahuan dan skill untuk mencari pekerjaan belaka, namun ilmunya juga bisa digunakan untuk dasar membuka lapangan pekerjaan. Dengan kompetensi keilmuan perihal dunia ekonomi, lulusan sarjana ekonomi bisa membuka lapangan pekerjaan dengan ilmu dan keterampilan yang mereka miliki yang sudah diajarkan selama menjalani masa perkuliahan. Inilah salah satu alasan yang penting mengapa Fakultas Ekonomi banyak diburu oleh para calon mahasiswa dalam memilih jurusan ataupun fakultas dalam kuliahnya.
Lulusan dari Fakultas Ekonomi pangsa pasarnya memang banyak dalam hal dunia pekerjaan. Lulusan dari Fakultas Ekonomi ini sangat diminati oleh perusahaan – perusahaan yang ada di Indonesia maupun dunia. Terutama bagi para lulusan fakultas ekonomi dari universitas yang favorit tentu merupakan keuntungan tersendiri karena jaringan alumni yang memang sudah terbentuk dan mendominasi di dunia pekerjaan tentunya. Alasan ini bisa kita lihat pada setiap pemuatan lowongan pekerjaan, lulusan dari Fakultas Ekonomi pasti diburu oleh para perusahaan untuk dapat bergabung dengan perusahaan tersebut dan berkarir didalamnya kedepannya. http://infobanknews.com/category/berita-ekonomi-dan-bisnis-terbaru/
Bukan hanya soal teori dan kemampuan yang diajarkan di Fakultas Ekonomi, namun ilmu di bidang ekonomi merupakan salah satu ilmu yang aplikatif dimana bisa digunakan dalam hal – hal penting yang mungkin dibutuhkan oleh masyarakat.
Sebagai contoh ilmu akuntansi bisa diterapkan oleh mahasiswa yang dibutuhkan oleh pedagang yang membutuhkan hitungan akuntansi dalam kegiatan perekonomiannya. Inilah yang disebut ilmu yang aplikatif karena bisa digunakan dalam hal keseharian kita. Fakultas Ekonomi merupakan salah satu fakultas dengan jurusan yang bervariatif dimana para calon mahasiswa bisa memiliki banyak referensi pilihan sebelum menentukan jurusan yang hendak dia ambil.
(yoechua.com)
Advertisement
Like Dari Anda Sangat Berarti Bagi Kami