Advertisement
Bagimana jika dalam sebuah acara, tiba-tiba anda melihat orang paling pendek dunia dan orang paling tinggi dunia secara bersamaan bertemu? pasti anda akan terbelalak melihat mereka, karena begitu telihat jelas berbedaan tinggi di antara kedua. Baru-baru ini kedua orang itu yang menyandang rekor sebagai orang terpendek dan orang tertingi di dunia versi Guinness World Records bertemu di london tepatnya untuk memperingati hari Guinness World Records.
© Peter Macdiarmid/Getty Images |
Sultan Kosen adalah orang tertinggi di dunia dengan tinggi 2.51 meter sedangkan Chandra Bahadur Dangi adalah orang terpendek di dunia dengan tinggi hanya 55 cm . Perbedaan tinggi mereka bahkan hampir 5 kali dan itu merupakan
Dangi, pria berusia 74 tahun ini tinggal di Reemkholi di distrik Dang , sebuah desa di Nepal yang terisolasi. Tapi dia selalu berharap untuk mendapatkan kesempatan untuk berkeliling dunia.
Dangi mengatakan bahwa menjadi pemegang rekor telah memberinya kesempatan memenuhi "mimpi seumur hidup"nya.
"Saya merasa terhormat berada di London, saya selalu ingin mengunjunginya dan faktanya saya bisa bertemu khusus dengan Sultan. Itu membuat saya sangat bangga untuk mewakili Nepal di seluruh dunia, "katanya menurut The Daily Telegraph. "Saya sangat tersanjung dengan dukungan yang saya terima."
Kosen, seorang petani 31 tahun ini menderita kondisi yang dikenal sebagai "hipofisis Gigantisme." Dia tidak mengalami pertumbuhan yang luar biasa sampai ia berusia 10 tahun, menurut Guinness World Records. Pada bulan Agustus 2010, ia menjalani operasi pada tumor yang mempengaruhi kelenjar hipofisis di University of Virginia. Sejak itu, ia tampaknya akhirnya berhenti tumbuh.
"Untuk dapat bertemu Chandra setelah sekian lama adalah hal menakjubkan," kata Kosen. "Meskipun dia pendek dan aku tinggi, kami telah memiliki perjuangan yang sama sepanjang hidup kita dan ketika saya melihat ke dalam mata Chandra Aku bisa melihat dia adalah orang yang baik."
Advertisement
Bagaikan langit dan bumi. Bagaikan bayi dan ayahnya. Unik.
BalasHapus