Yoechua Blog - Bagaimana Sungai Dapat memiliki suhu tubuh yang tinggi bahkan dapat mendidih dan membunuh semua populasi yang hidup di sungai tersebut? Fenomena aneh ini mungkin dapat anda jadikan sebagai refrensi keajaiban alam yaitu Sungai Mayatuyacu di Peru.
Seperti dilansir dailymail.co.uk, keberadaan sungai yang dapat mendidih ini masih sangat misterius dan masih menjadi misteri karena belum diketahui mengapa hal ini dapat terjadi, yang salah satu yang kita yakini adalah inilah salah satu bentuk kekuasaan Tuhan yang menjadikan sesuatu yang tidak mungkin menjadi mungkin.
Advertisement
Sungai ini letaknya berada di kawasan hutan amazon, namun diketahui ada sebuah cerita yang beredar mengenai sungai Mayantuyacu ini, yang menjadi sebuah mitos dan legenda oleh masyrakat di Peru. Diceritakan bahwa pada jaman dahulu penjajah spanyol mencoba untuk mencari emas di seluruh penjuru hutan di Amazon setelah membunuh kaisar Inca hingga akhirnya mereka dapat menemukan sebuah keberadaan sungai yang mendidih tersebut.
Andress Ruzo, seorang ahli geologi menjelaskan bahwa fenomena misterius ini tidak mungkin dapat terjadi kerena sungai ini begitu jauh letaknya dengan gunung berapi karena pada umumnya danau atau sungai yang memiliki suhu yang begitu tinggi jika berada di sekitar gunung berapi.
Jika anda membyangkan seberapa panasnya sungai ini, anda bisa gunakan jika ingin membuat telur rebus dan juga membuat teh bahkan saking panasnya sungai ini, Ruzo mengakui bahwa jika ada hewan yang jatuh kedalam sungai ini, sudah dipastikan hewan tersebut akan mati secara langsung, jadi anda tidak perlu mempertanyakan betapa panasnya air di sungai ini.
Ruzo kini menyusun sebuah buku yang menjelaskan fenomena alam yang misterius ini serta ia berupaya untuk menyelamatakan hutan yang ada di hutan yang ada di sekitar sungai mendidih ini dari penebangan liar.
(yoechua.com)
Advertisement
Like Dari Anda Sangat Berarti Bagi Kami