Advertisement
Yoechua Blog - Siapa yang tidak bangga, ketika nama indonesia di kumandangkan secara international terlebih di negara-negara maju yang ada di dunia ini. Ketika Indonesia dikenal dengan Balinya dan mulai dikenal dengan film-filmnya yang go international, terlebih lagi Angezmo yang juga ikut serta membanggakan nama Indonesia, kini tidak ketinggalan keberagaman budaya Indonesia berkumandang secara international.
Malin Kundang, sebuah cerita rakyat yang berasal dari sumatra barat, dimana menceritakan tentang seorang anak yang durhaka kepada ibunya den ia dikutuk menjadi batu, tentu saja kalian masih mengingat cerita itu, cerita yang biasa kita dengarkan saat masih duduk di bangku sekolah dasar ataupun saat ibu mendongengkannya ketika kita hendak tidur. Nah baru-baru ini melalui malin kundang, mulai dikenal secara international khususnya bagi warga Inggris. Apa yang sebenarnya terjadi?
Pada akhir April, sebuah acara di Newcastle inggris bernama Discover Indonesia 2016 berhasil dilaksanakan. Acara ini merupakan acara yang di gagas oleh anak-anak muda Indonesia yang berada di Newcastle dengan maksud mempromosikan kebudayaan indonesia di mata dunia. Mereka begitu antusias dan semangat dalam melaksakannya karena di landasi perasaan bangga akan cinta tanah air.
Nah, dalam acara tersebut, cerita malin kundang disajikan, cerita rakyat ini pun di perankan secara apik dan berkelas sehingga memukau pengunjung yang hadir mulai dari diaspora indonesia yang berada di Inggris serta warga-warga newcastle yang menyaksikannya. Hal ini tentu saja menjadi sajian baru bagi warga inggris mengingat cerita yang di angkat adalah berasal dari legenda yang begitu terkenal di Indonesia dan sebagai sarana bagi warga inggris untuk mengenal budaya Indonesia.
Acara yang disajikan berupa pentas seni ini melibatkan setidaknya 10 pelajar Indonesia yang berada di Newcastle dimana Malin Kundang diperankan oleh Andreas Halim sedangkan istrinya diperankan oleh Sisilia Tandri.
Acara ini tentunya menjadi sebuah sarana etalase Indonesia di Luar negeri bahwa kekayaan budaya serta keberagaman Indonesia harus terus menerus di kumandangkan di mata dunia. Semoga saja hal ini adalah awal bagi dari segalanya, dimana pelajar-pelajar di belahan dunia, di negara-negara lain dapat melakukan hal yan gserupa untuk memperkenalkan kebudayaan Indonesia.
(yoechua.com)
Advertisement